Selasa, 08 Juli 2014

Jadwal Pemilu Presiden Indonesia 2014

Pemilu Indonesia - Pemilihan umum Republik Indonesia kembali digelar di tahun 2014 ini setelah terakhir diselenggarakan pada 5 tahun yang lalu tepatnya di tahun 2009. Terakhir di tahun 2009 Susilo Bambang Yudhoyono terpilih sebagai presiden Indonesia untuk kedua kalinya. Di tahun 2014, Komisi Pemilihan Umum atau biasa disingkat KPU menjadi badan penyelenggaraan pemilihan umum (pemilu) yang akan menyelenggarakan dua kali pemilu di tahun 2014, yaitu pemilu legislatif dan pilpres (pemilu presiden). 

Pemilu legislatif dilaksanakan pada tanggal 9 April 2014. Pemilu legislatif diselenggarakan dengan tujuan memilih para anggota dewan DPD yang dipilih serta memilih partai yang akan menentukan kursi DPR nantinya. Dalam pemilu legislatif Indonesia tahun 2014 ini, parta PDI Perjuangan (PDIP) berhasil meraih suara terbanyak diikuti oleh Partai Gerakan Indonesia (Gerindra).

Jadwal Pemilu Presiden Indonesia 2014

Sementara pemilihan umum presiden Indonesia (pilpres Indonesia) dilaksanakan tiga bulan setelah pemilu legislatif, tepatnya pada tanggal 9 Juli 2014. Dalam pilpres kali ini, presiden terpilih akan menjadi pemimpin bangsa Indonesia selama lima tahun ke depan, yaitu dalam periode 2014-2019. Ia akan menggantikan posisi presiden Indonesia sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono yang terkenal dengan sebutan SBY. Presiden SBY telah memimpin Indonesia dalam dua periode jabatan, yaitu 2004-2009 dan 2009-2014. Itu berarti presiden SBY telah menjadi orang nomor satu di Republik Indonesia tak kurang dari 10 tahun.

Dalam pilpres kali ini terdapat dua kandidat calon presiden dan calon wakil presiden Indonesia. Pasangan nomor satu adalah Prabowo Subianto sebagai capres dan Muhammad Hatta sebagai cawapres. Sedangkan pasangan nomor dua adalah Joko Widodo sebagai capres dan Jusuf Kalla sebagai cawapres. Kedua pasangan capres-cawapres dijadwalkan mengikuti lima sesi debat capres nasional terlebih dahulu selama masa kampanye. Pemilihan umum presiden akan diadakan serentak pada tanggal 9 Juli 2014 di seluruh tempat pemungutan suara (TPS) di Indonesia.

Jadwal Pemilu Presiden Indonesia 2014

9 April - Pemilu legislatif (pemungutan dan penghitungan suara)
25 April - 25 Mei - Audit dana kampanye
26 April - 6 Mei - Rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilu legislatif tingkat nasional
7 Mei - 9 Mei - Penetepan hasil pemilu legislatif secara nasional
9 Mei - Penetapan partai politik memenuhi ambang batas (PT 3%)
11 Mei - 18 Mei - Penetapan perolehan kursi dan calon terpilih tingkat nasional s/d kabupaten/kota
Juni - September - Peresmian keanggotaan DPR-RI, DPD-RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota
1 Juni - Penetapan pasangan dan nomor urut capres-cawapres
3 Juni - 5 Juli - Masa pelaksanaan kampanye capres-cawapres
8 Juni - Debat capres-cawapres pertama
15 Juni - Debat capres-cawapres kedua
22 Juni - Debat capres-cawapres ketiga
29 Juni - Debat capres-cawapres keempat
5 Juli - Debat capres-cawapres terakhir
6-8 Juli - Masa tenang
9 Juli - Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilpres (Pemilu Presiden)
Juli - Oktober - Pengucapan sumpah dan janji anggota terpilih DPR-RI, DPD-RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota 


Itulah info mengenai jadwal pemilu presiden Indonesia 2014 selengkapnya. Tentunya kita sebagai warga negara Indonesia yang baik harus ikut berpartisipasi dan ikut memilih capres-cawapres yang kita anggap paling baik. Segera datang ke TPS pada hari H dan ikut coblos pasangan yang kita pilih untuk memimpin Indonesia. Jangan sampai golput karena pilihan kita menentukan masa depan Indonesia dalam lima tahun ke depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar